Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya

Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya

Ngomong-ngomong tentang rekreasi Favorit keluarga nih,,, ada banyak objek wisata yang bisa kita pilih bersama keluarga ketika musim liburan telah tiba, Untuk keluarga yang memiliki anak kecil, wisata air selalu menjadi pilihan diantara wisata-wisata lainnya, karena pada umumnya anak-anak lebih suka main air daripada naik ke gunung bukan? hehe

Apa yang di maksud dengan wisata air? wisata air adalah bentuk kegiatan wisata/rekreasi dengan tujuan/ destinasi yang berasal dari daerah perairan. Kegiatan yang dapat dilakukan antara lain aktivitas outbond air.

Banyak sekali jenis wisata air dari mulai yang termudah hingga yang ekstrim. Wisata air yang paling sederhana adalah berenang bersama keluarga, Selain rekreasi air kegiatan berenang juga dapat menyehatkan dan menguatkan raga lho,  jadi dapat dua keuntungan ya.. dapat sehatnya dapat senangnya.

Salah satu wisata air adalah bermain di waterpark, karena waterpark merupakan rekreasi air yang paling digemari keluarga. Terkadang kegiatan bermain air ini dilakukan oleh keluarga di akhir pekan atau di waktu liburan,

Mangkubumi Waterpark

Beberapa minggu yang lalu kami sekeluarga berlibur ke rumah saudara di Tasikmalaya Jawa Barat, Tasikmalaya merupakan kota kecil yang memiliki banyak tempat wisata, kadang heran juga di sepanjang kota Tasikmalaya banyak sekali hotel padahal cuma kota kecil,  itu hotel ada pengunjungnya ngga sih hahaha saking banyaknya sampai penasaran sedalam itu hehe.. 

Banyaknya hotel ternyata sebanding dengan banyaknya tempat wisata dan di Tasikmalaya tempat wisatanya rata-rata memang dapat dijangkau dompet berbeda dengan kota-kota kecil yang pernah kami kunjungi.  

karena kebetulan anak-anak menyukai wisata air kamipun mencari waterpark terdekat. Untungnya lagi nih Tasikmalaya merupakan kota kecil yang memiliki banyak tempat rekreasi air seperti waterpark.

Sebelum tiba ke tujuan utama kami mengunjungi beberapa waterpark yang ada, dan jumlahnya cukup lumayan selain jaraknya juga memang dekat dari rumah saudara kami.

Pilihan kami berakhir di Mangkubumi Waterpark, yang kebetulan pada saat itu masih dalam keadaan sedang di renovasi tapi keadaan di dalamnya sangat nyaman dan kami sama sekali tidak merasa terganggu. 

Mangkubumi Waterpark adalah tempat wisata yang berada di Tasikmalaya yang berlokasi di Jln. A.H Nasution KM 7 Mangkubumi, Kecamatan mangkubumi Kota Tasikmalaya Jawa Barat  46418.

Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya
Untuk ukuran waterpark dengan harga tiket yang terjangkau, Mangkubumi Waterpark menyuguhkan suasana yang sangat sangat sejuk disini, airnya sangat bersih dan bening. Ada tiga kolam dewasa dengan ukuran yang sangat besar dan ada satu kolam khusus untuk anak-anak lengkap dengan wahana airnya.

Fasilitas

Fasilitas yang dimiliki Mangkubumi Waterpark sudah lumayan bagus, tempatnya yang sangat luas membuat para pengunjung merasa nyaman dan tidak terlalu sesak meskipun pengunjungnya membludak. 

Fasilitas yang dimiliki Mangkubumi Waterpark diantaranya:

1. Area parkir yang luas
2. Toilet bersih 
3. Mushola dan tempat wudhu terpisah dari arena air bersih dan nyaman
4. Waterboom / kolam renang 
5. Wahana air
6. Spot selfie yang sangat benyak dan instgramable
7. Resto 
8. Penginapan 

Harga Tiket

Untuk fasilitas yang lengkap dan tempat yang bersih harga tiket pun sangat terjangkau  yaitu hanya 25.000 rupiah perorang dan untuk anak-anak dibawah 5 tahun bisa free masuk atau diukur berdasarkan tinggi badan.

Jam Operasional Mangkubumi Waterpark

Kolam renang Mangkubumi Waterpark buka setiap hari dan mulai beroperasi  dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 16.00

sementara Resto dan Cafe nya buka dari pukul 09.00 sampai pukul 20.00

Hotel atau penginapan buka selama 24 jam 

Kegiatan Menarik Yang Bisa dilakukan

Selain tempatnya yang sangat luas Mangkubumi Waterpark juga menyajikan tempat yang bersih dan nyaman untuk rekreasi. Ada area luas dibelakang Kolam dengan rumput yang terhampar kalau orang sunda bilang kita bisa botram ngampar bersama keluarga di sana hehe

1. Spot Selfie

Spot selfie nya banyak sekali dan unik kita bisa jalan-jalan di sekitar kolam untuk menikmati keindahan desainnya yang unik. Untuk yang suka poto memang sangat cocok, instragamable dan kekinian. Sepanjang mata memandang memang sangat dimanjakan. Karena jarang sekali kolam renang memiliki spot selfie yang banyak. Orang-orang ke kolam kan mau berenang, tapi disini memang beda sih, nice view nya...
Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya

2. Berburu Kuliner 

Kolam renang yang berdampingan dengan resto Kamandara memudahkan wisatawan  yang lapar untuk berburu makanan di resto dan cafe tidak perlu keluar lokasi lagi untuk mencari makanan atau jajanan.
Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya

Suasananya yang adem meski berada ditengah kota membuat para pengunjung merasa nyaman dan betah berlama-lama disini. 

3. Objek Wisata  Keluarga

Fix ya tempat wisata yang satu ini cocok sekali menjadi tempat wisata keluarga terutama keluarga yang memiliki anak kecil yang senang main air. anak-anak dibuat puas berenang disini karena airnya benar-benar menyegarkan seperti air yang berasal dari sumber air. Nyesssss..

Mangkubumi Waterpark: Wisata Air Favorit Di Tasikmalaya

Penutup

Yuk yang mau berkunjung ke Tasikmalaya terutama para keluarga yang sedang berlibur atau sedang senggang, silakan kunjungi tempat wisata kesayangan anak-anak dengan harga yang sangat terjangkau dan fasilitas yang baik.

Kolam renang termasuk pilihan favorit dan terbaik untuk rekreasi bareng si kecil,  Di jamin puas dan pulang dengan perasaan lega dan menyegarkan, bukankah itu tujuan rekreasi yang sebenarnya?

Yang belum pernah ke Tasikmalaya tidak ada salahnya membuat plan untuk berlibur ke Tasikmalaya salah satunya ke Waterpark Mangkubumi.

Ditunggu!

#Eksplore tasikmalaya
#Wonderful of tasikmalaya
#DAy7
#Blogspedia writing challenge
#Blogspedia




0 Comments