5 MANFAAT PHBS SELEPAS PANDEMI


5 manfaat PHBS selepas Pandemi


Akhirnya Pandemi berangsur membaik meskipun belum total. Ada banyak pelajaran yang bisa kita ambil dari situasi ini dan ada kebiasaan baru yang berkaitan dengan kesehatan seperti PHBS. PHBS atau Perilaku Hidup Sehat dan Bersih  yang penulis kutip dari wikipedia adalah perilaku atau tindakan mengupayakan kebersihan dan kesehatan dari kemauan diri sendiri dan menularkannya kepada orang lain. Perilaku ini meliputi menjaga kebersihan dan kesehatan diri sehingga berdampak pada  kesehatan orang lain dan lingkungan. 


Betapa pentingnya PHBS disaat pandemi dan kita bisa mengambil banyak manfaat dari kebiasaan PHBS ini. Ada 5 tatanan PHBS yakni di lingkungan rumah, sekolah, tempat kerja, sarana kesehatan dan tempat umum. Bermula dari rumah lah maka perilaku bersih dan sehat akan menjadi kebiasaan kelak di tempat lainnnya. 

Akibat Mengabaikan Kebersihan

Dulu, penulis abai dengan kebersihan dan kesehatan karena merasa sibuk dengan anak-anak, lelah dengan pekerjaan dan tidak punya asisten rumah tangga, saking abainya bahkan anak-anak ada yang mengidap penyakit kulit dari mulai yang ringan seperti gatal-gatal hingga berat seperti eksim. Padahal di rumah tidak ada yang alergi terhadap makanan atau sesuatu yang menyebabkan gatal. 


Ternyata penyebab utama dari penyakit kulit adalah masalah kebersihan, mulai dari air kotor, malas mandi, menumpuk sampah dan mencuci yang kurang bersih. Contohnya mencuci baju dengan deterjen namun deterjennya masih menempel di baju dan setelah kering langsung dipakai ini menjadi salah satu awal penyebab penyakit kulit. 


Penyembuhannya cukup lama hingga akhirnya setelah lelah mengobati anak-anak, penulis disadarkan bahwa harus menjaga kebersihan lebih ditingkatkan lagi. Pada akhirnya anak-anak sembuh setelah penulis melakukan banyak hal diantaranya:


1. Mencuci lebih bersih
2. Menyetrika baju (jika tidak mau menyetrika usahakan setelah baju diangkat dari jemuran langsung dilipat rapi)
3. Memandikan anak-anak dengan campuran daun sirih, penulis pernah menulisnya disini
4. Membuang sampah tidak menunggu sampai menumpuk
5. Mengganti/mencuci sprei dan handuk seminggu sekali

lalu, pandemi datang, beberapa perilaku hidup sehat yang penulis terapkan di rumah menjadi bertambah dan lebih ketat diantaranya :

  1.  Kebiasaan mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan kegiatan menjadi lebih sering
  2.  Lebih banyak minum air putih dibanding dengan air berwarna
  3.  Makan sayur dan buah menjadi kebiasaan
  4. Menggunakan masker ketika keluar rumah sudah seperti kewajiban.
  5. Menjaga kebersihan rumah bersama anggota keluarga lainnya terjadwal
  6.  Rutin Olahraga
  7.  Menanam beberapa pohon didepan rumah seperti daun sirih, jahe, cabe, tomat, kemangi bahkan bayam tanam sendiri. (agar halaman sedikit rapi dan ada manfaatnya)

Awalnya memang sulit apalagi diterapkan pada anak-anak. Mereka kadang mengeluh kenapa kita harus menggunakan masker? mengapa kita harus menjaga kebersihan rumah dan ada jadwal piket seperti di sekolah? setelah banyak menerima keluhan, drama dan lain-lain serta hampir dua tahun kita melakukan kegiatan di rumah. Kini mereka terbiasa berperilaku bersih dan sehat serta bertanggung jawab dengan tugas mereka sebagai anggota keluarga dan mulai mengamalkan dalam kehidupan sehari-sehari sampai kini setelah kegiatan pertemuan tatap muka di sekolah mulai dilaksanakan.


Manfaat PHBS

Menjaga kebersihan dan kesehatan di lingkungan rumah tidak akan sia-sia, penulis mengambil banyak sekali manfaat diantaranya:

1. Risiko sakit berkurang
Bukan berarti kita tidak akan pernah sakit. Setidaknya setelah menyadari pentingnya kebersihan dan berperilaku sehat alhamdulillah tidak pernah lagi terjangkit penyakit kulit.

2. Lebih semangat.
Melihat keadaan rumah yang berantakan dan bersih tentu saja berbeda meskipun rumah kita sederhana. Selain enak dipandang rumah dan lingkungan yang bersih juga meningkatkan semangat. 

3. Lebih produktif
Jujur saja penulis merasa lebih produktif jika keadaan lingkungan dan diri ini ada dalam keadaan sehat dan bersih

4. Lebih Peduli Lingkungan
Terbiasa membuang sampah pada tempatnya adalah awal dari sikap disiplin, pun menanam tanaman herbal adalah bukti peduli lingkungan. 

5. Gaya hidup positif
Gaya hiduppun berubah lebih memilih menjalaninya dengan sederhana dan minimalis. Pikiran seolah menjadi lebih terang. 

Inilah pengalaman penulis yang berkaitan dengan gaya hidup sehat selama pandemi. Meskipun pandemi berakhir namun perilaku hidup bersih dan sehat jangan ikut berakhir. Kita harus menyanyangi diri kita sendiri dengan selalu menjaga kesehatan adalah awal dari membangun masyarakat sehat. 

Jika kita sehat maka kita akan semangat. Semangat menggapai asa. Kesehatan adalah berkah dan harta yang tak ternilai maka sebagai bentuk syukur, kita harus menjaganya denga  cara PHBS perilaku Hidup Bersih dan Sehat.


Salam Sehat.
#aqualive
#nutrisibangsa



0 Comments