Refresh Your Mind at Stone Garden Bandung



Akhir pekan selalu ditunggu-tunggu terutama oleh orang yang jenuh melakukan rutinitas harian, selain waktunya setiap orang untuk beristirahat akhir pekan pun banyak di minati orang untuk bepergian jarak dekat. Jalan-jalan sekitar rumah atau sekedar sejenak merefresh pikiran dan badan.

Ada banyak pilihan yang tepat untuk menghabiskan akhir pekan jika memang tidak suka berleha-leha di dalam rumah, ada banyak pilihan yang murah meriah dan tidak merogoh kocek terlalu dalam, kalau cuaca sedang baik tempat-tempat yang bernuansa alam bisa menjadi pilihan. Mungkin pergi ke air terjun, berenang di sungai atau hiking ke gunung.

Hiking ke gunung menjadi pilihan kami akhir pekan ini, bukan mendaki gunung yang tinggi dan menghabiskan tenaga dan waktu ya, pilihan kami hiking  ke Stone Garden atau Geopark yang ada di Padalarang tepatnya di Citatah, Gunung Masigit Kabupaten Bandung Barat.

Kalau menggunakan mobil dari Limbangan mungkin hanya menghabiskan 1 sampai 1,5 jam perjalanan saja.

Seperti namanya, Stone Garden berarti taman yang penuh dengan bebatuan. Betul. Gunung ini adalah gunung batu dengan ketinggian rendah kita bisa pergi kesini besama keluarga bahkan membawa anak-anak pun tidak begitu merepotkan.

Untuk mencapai  puncak menanjak sedikit dengan bantuan anak tangga, sesampainya di atas kita langsung disuguhkan dengan pemandangan yang super menakjubkan, memanjakan mata dan tidak berhenti memuji ciptaan Tuhan yang maha kuasa.

Karena memang hanya terdiri dari bebatuan, keadaan di atas terasa panas berbeda dengan hiking ke gunung lainnya yang rimbun dengan pepohonan.  Tapi kami disegarkan dengan angin yang berhembus mengeringkan keringat. Ahhhh segarnyaaaa

Kita bisa menikmati pemandangan dari atas dan melihat Kabupaten Bandung dari ketinggian, di beberapa tempat terlihat asap-asap mengepul dan itu ternyata pabrik-pabrik pembuat batu kapur. Ciri khas dari daerah Citatah itu sendiri.

Untuk sampai kesini memang tidak terlalu menghabiskan biaya mengingat tiket masuk nya saja sangat murah sekitar 3000-5000 rupiah kadang harga bisa berubah. Selain murah tempat ini juga menawarkan beberapa fasilitas yang disediakan secara gratis seperti gazebo dan spot poto yang menarik.

Ketika menuruni Gunung, di bawah Stone Garden pun disediakan warung-warung yang menjajakan minuman dan makanan dengan harga yang sangat pasaran kita bisa melepas lelah di warung-warung ini sekedar minum kelapa muda atau mungkin ngopi.

Bagi yang berminat berkunjung ke Citatah Stone Garden sangat dianjurkan berangkat  pagi hari ketika udara masih segar dan tidak terlalu panas, Stone Garden ini pun di buka dari jam 7 pagi hingga jam 5 sore.

Dijamin deh setelah melakukan wisata ini badan dan pikiran kembali fresh siap menghadapi esok hari dengan penuh semangat.






4 Comments

  1. Ini kalau dari pusat kota Bandung kira-kira berapa lama perjalanankah? Sepertinya menarik apalagi harga tiket tidak mahal. Hiking-nya juga tidak sulit keliatannya. Kapan kapan kalau ke Bandung mau nyoba ke sini.

    ReplyDelete
  2. Kalau dari Alun-alun Bandung sekitar 1 jam naik grab.

    ReplyDelete

Terimakasih sudah berkunjung dan berkomentar dengan baik, positif dan membangun.....